Lompat ke konten

MISTERI BOLA VOLY DI SESKO TNI

Komandan Sesko TNI Marsekal Madya TNI Diyah Yudanardi foto bersama dengan para juara pemenang lomba bola voly misterius didampingi Wadan Sesko TNI dan Dankorsis Sesko TNI, bertempat di lapangan Tarempa Sesko TNI, Bandung, Selasa (7/12/2021).
Sesko TNI

Sesko TNI

PENHUMAS-SESKO TNI.   Komandan Sesko TNI Marsekal Madya TNI Diyah Yudanardi bersama para pejabat Sesko TNI melaksanakan olah raga “bola voly misterius” bertempat di lapangan Tarempa Sesko TNI, Bandung, Selasa (7/12/201)

Olahraga merupakan gaya hidup sehat yang patut diikuti dan dilaksanakan secara konsisten sehingga memberikan dampak positif bagi kesehatan individu.  Sesko TNI menuangkan secara serius gaya hidup sehat melalui olahraga dengan melaksanakan olahraga “bola voly misterius”, yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kekeluargaan di antara personel Sesko TNI. Olahraga bola voly misterius ini diikuti oleh para Perwira Tinggi (Pati) dan para Perwira Menengah (Pamen) Kolonel (Patun, Dosen, Dosen Madya, Paban, Kapentak) yang terbagi menjadi empat grup.  Grup A terdiri dari para Pati, Grup B, C, dan D gabungan para Pamen Kolonel.

Permainan bola volly disebut misterius karena “net” yang digunakan, menggunakan bahan dasar untuk banner disambung ponco loreng hingga menyentuh permukaan tanah,  sehingga bola tidak mampu dideteksi ke arah mana dan kapan bola tersebut pindah lapangan, karena pandangan pemain terhalang oleh net unik ini.

Hasil akhir pertandingan bola volly misterius ini dimenangkan oleh Grup D (gabungan para Dosen Madya dan Kapentak), posisi kedua diraih oleh Grup B (gabungan Patun, Dosen, Paban), posisi ketiga Grup C (gabungan Patun, Dosen, Paban), dan posisi juara bertahan ditempati oleh Grup A.

Selanjutnya Komandan Sesko TNI Marsekal Madya TNI Diyah Yudanardi didampingi Wakil Komandan Sesko TNI Mayor Jenderal TNI Handy Geniardi, membagikan penghargaan kepada para pemain, yang telah berjuang sekuat tenaga untuk meraih kemenangan. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi